Ujian Tengah Semester

Hari ini akhirnya tiba juga UTS yang ditunggu – tunggu sebagai ritual pertengahan semester yang harus ditempuh sebagai mahasiswa 🙂 untungnya sudah sering mengalami yang namanya UTS sehingga ngga kaget lagi. Namun, enaknya di prodi saya ini, UTS dilakukan oleh dosennya sendiri. Jadi dosen mengambil waktu dari salah satu hari kuliahnya untuk dijadikan UTS. Saya pikir enaknya memang seperti itu. Kalo di tempat saya mengajar sekarang dan mungkin di beberapa tempat lain juga, UTS selalu dijadwalkan secara khusus. Jadi dosen juga berlomba – lomba sibuk menyiapkan UTS, apalagi untuk kelas paralel. Ada rapat untuk menentukan soal – soalnya yang akan diujikan ke mahasiswa 🙂

Oya, balik lagi ke UTS yang baru saja dilewati hari ini. Ternyata dimana – mana UTS ya sama, tidak terlalu menyeramkan 🙂 Kalo banyak kawan yang bilang susah, saya pikir itu karena mereka kurang mempersiapkan diri saja. Dosen pasti hanya menanyakan apa yang mereka pernah ajarkan (biasanya sih begitu), jadi kalo kita mendengarkan dan mencatat apa yang dosen ajarkan biasanya sih bisa. Kalo materinya banyak seperti yang saya hadapi tadi ya memang tidak ada jalan lain selain menebak – nebak soal mana yang akan keluar, dan itu didoakan sungguh – sungguh 😀 seperti tadi, walau ada tebakan yang meleset..soal yang dipikir tidak keluar ternyata keluar 😦

Saya sering menceritakan pengalaman saya sewaktu menjadi mahasiswa selagi mengajar. Bahwa sebetulnya jika ingin mendapatkan nilai bagus dalam kuliah itu mudah. Syaratnya kita hanya perlu mendengarkan dosen dengan seksama pada saat kuliah, sekali lagi itu karena dosen biasanya hanya mengujikan apa yang dia ajarkan. Tetapi ya tetap, kita sebaiknya mempersiapkan diri dulu sebelum kuliah. Oya, posisi menentukan hasil 🙂 jadi kalo kuliah diusahakan untuk duduk di depan, selain supaya tidak mengantuk (karena ngga enak sama dosennya) juga supaya lebih banyak yang `nyantol` di kepala 🙂 Itu sih pengalaman saya, tapi ternyata ketika saya sampaikan ke dosen – dosen senior yang lain mereka juga sepakat. Hanya yang jadi masalah, biasanya kita jadi mahasiswa itu sadar kalo sudah semester terakhir 🙂

Akhirnya, uts hari ini terlewati juga. Semoga hasilnya baik..aminn.. dan ternyata lucu juga melihat ekspresi teman – teman dalam mengerjakan soal uts 🙂

NB : gambar diambil dari sini.

Leave a comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.